Berita


Forum OPD Dinas Perindustrian Dan Perdagangan TA 2022

15 Maret 2021 Berita

  Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD) merupakan kegiatan yang sangat penting untuk dilaksanakan oleh Organisasi Perangkat Daerah dan dilandasi oleh Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian Dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, serta Tata Cara Perubahan Rencana. Forum Perangkat Daerah merupakan forum sinkronisasi pelaksanaan urusan pemerintahan Daerah untuk merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi Perangkat Daerah provinsi dan kabupaten/kota.
  Dinas Perindustrian dan Perdagangan Daerah Istimewa Yogyakarta pada hari Selasa tanggal tanggal 16 bulan Februari tahun 2021 telah menyelenggarakan forum Perangkat Daerah/Lintas Perangkat Daerah Tahun Anggaran 2022. Acara ini dihadiri oleh pemangku kepentingan Perangkat Daerah, perwakilan tenaga ahli bidang perdagangan dan perwakilan tenaga ahli bidang perindustrian. Forum ini dilaksanakan dengan cara hybrid, Esselon III Disperindag DIY menghadiri secara offline di ruang rapat Disperindag DIY sedangkan Esselon IV Disperindag DIY, perwakilan tenaga ahli dan Perangkat Daerah lainnya menghadiri secara online di ruangan masing-masing melalui zoom meeting.
Forum ini diawali dengan pemaparan materi Rencana Kerja Disperindag DIY Tahun 2022 yang disampaikan oleh Ir. Aris Riyanta, M.Si (Kepala Disperindag DIY), dilanjutkan Masukan Pelaku Usaha dalam Pengembangan Perdagangan yang disampaikan oleh Roby Kusumaharta dan Masukan Pelaku Usaha dalam Pengembangan Perindustrian yang disampaikan oleh Dr. Timbul Raharjo, M. Hum serta tanggapan dan saran dari seluruh peserta forum Perangkat Daerah/Lintas Perangkat Daerah terhadap materi yang dipaparkan narasumber selesai.

Forum OPD ini menghasilkan beberapa langkah strategis Kegiatan Lintas Perangkat Daerah dan Lintas Wilayah yaitu:
1. Pelatihan Pembukuan / Akuntansi dan Perpajakan
Kegiatan ini didasari oleh masih kurangnya kemampuan IKM dalam mengelola asetnya serta masih kurangnya pengetahuan IKM mengenai perpajakan. Sehingga kedepannya IKM mampu menjadi Usaha yang tangguh dan mandiri sehingga dapat Meningkatkan penciptaan lapangan kerja, pemerataan pendapatan, pertumbuhan ekonomi, dan pengentasan kemiskinan

2. Pembibitan Bambu di Sentra IKM Bambu
Kegiatan ini didasari oleh kelangkaan bahan baku bambu di DIY, saat ini para pelaku IKM berbasis bambu mendatangkan bahan baku dari luar DIY sehingga menambah biaya dalam produksinya. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan di masa yang akan DIY akan mempunyai stok bahan baku bambu sendiri sehingga IKM bambu tidak perlu mendatangkan bahan baku dari luar DIY dan dapat memangkas biaya produksinya sehingga mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
  Dengan adanya langkah strategis Kegiatan Lintas Perangkat Daerah dan Lintas Wilayah ini dapat membantu mengatasi permasalahan permasalahan yang muncul di lapangan sehingga dapat mengoptimalkan kinerja Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta.